Perpustakaan Dalam Genggaman


Buku adalah jendela dunia dan membaca adalah kuncinya. Di era yang serba digital seperti saat ini, kita dituntut untuk serba canggih dan mengikuti perkembangan zaman, apalagi dalam menunjang dunia pendidikan, sudah saatnya kita ubah pola pikir kita dengan belajar lebih mudah dengan memanfaatkan kecanggihan teknologi yang berkembang saat ini. Tidak dapat dipungkiri bahwa kecanggihan teknologi khususnya internet saat ini sudah merambah ke penjuru dunia, masyarakat serta siswa membutuhkan koneksi internet sebagai sarana komunikasi serta informasi yang instan dan cepat,  hal itupun juga tak lepas dari peran perpustakaan sebagai pemberi informasi. Nah, kali ini kita akan membahas tentang perpustakaan online yang mungkin sebagian dari kita masih awam mendengarnya.

Perpustakaan merupakan sarana yang sangat vital dalam membangun SDM (Sumber Daya Manusia) yang cerdas. Perpustakaan dari zaman ke zaman mengalami perkembangan yang sangat signifikan. Hal itu dipengaruhi oleh kebutuhan para pembaca dan kemajuan zaman yang sangat pesat, perpustakaan yang dulu bersifat fisik sekarang berubah menjadi perpustakaan yang bersifat maya, itulah bukti bahwa zaman ini adalah zaman modern.

Mungkin di kalangan masyarakat maupun siswa, perpustakaan online sangat membantu dalam mencari referensi tugas, apalagi bagi mahasiswa tingkat akhir, yang sibuk menyusun skripsi.  Banyak sekali kendala yang dihadapi dalam mencari sumber referensi, mulai dari susahnya mencari sumber yang terpercaya, sampai sumber yang terbatas. Padahal banyak situs-situs jurnal dan perpustakaan online gratis yang bisa kita manfaatkan. Contohnya saja pada situs perpustakaan online ”Google Scholar atau di Indonesia disebut Google Cendikia. Situs ini diluncurkan pada tahun 2004, 14 tahun yang lalu. Google Scholar ini merupakan situs pencarian yang dapat menyediakan berbagai macam data/materi pelajaran yang bersifat akademis dalam berbagai format publikasi.

Source : buysellgraphic.com (edited)

Di situs perpustakaan online gratis ini k
ita dapat mencari berbagai macam bahan dari seluruh bidang ilmu dan referensi dari suatu tempat. Google Cendikia dapat menyajikan makalah, tesis, buku, artikel, abstrak, jurnal, pernerbit akademis, dan masih banyak lainnya.

Bukan hanya itu saja, masih banyak lagi situs-situs perpustakaan online lainnya yang dapat diakses melalui komputer dengan akses internet, seperti. Perpustakaan Nasional Indonesia, Academia, Indonesian Publication Index, Literatur, Wiley Online Library, Research Gate, Library Genesis, Open Library, OAPEN Library dan masih banyak lagi.

Lebih dari itu, perpustakaan online memberi banyak keuntungan bagi kita sebagai penunjang minat membaca, berikut keuntungan membaca di perpustakaan online.

1. Memuat Buku Dari Seluruh Perpustakaan di Indonesia
Karena pengelolaannya bersifat resmi langsung dari pemerintah, maka masyarakat dapat mengakses secara bebas baik buku-buku yang bersifat informasi umum hingga buku-buku sejarah yang mungkin memuat informasi yang sebetulnya belum kita ketahui. Selain itu, buku-buku yang dimuat juga berasal dari seluruh Indonesia, yang tentunya sangat kaya akan Informasi.

2. Menghemat Waktu
Bayangkan saja jika kita sedang dikejar deadline tugas kuliah ataupun tugas sekolah yang sangat dekat. Tidak sempat bolak-balik perpustakaan dan ada batasan jumlah buku yang dapat dipinjam, tentu hal ini akan memakan banyak waktu untuk menyelesaikan tugas tersebut. Namun perpustakaan online ini seolah menjawab itu semua. Tidak ada lagi bolak-balik, tak ada lagi batasan meminjam, yang ada hanya tinggal bersiap di depan laptop atau perangkat lain. Kemudian membuka web perpustakaan online dan mulai mencari bahan referensi secara praktis di sana.

3. Pencarian Lebih Cepat
Sedikit jengkel bukan, bila buku yang kita cari tak kunjung ditemukan. Sistem website akan memudahkan pencarian buku di perpustakaan online ini. Pengguna cukup memasukkan kata kunci yang berkaitan dengan informasi yang sedang dicari, maka semua buku yang dimuat akan disesuaikan dengan informasi terkait. Lebih mudah bukan dibanding harus naik turun tangga dan berkeliling mencari buku di perpustakaan konvensional.

4. Sumber Referensi Terpercaya
Perpustakaan online ini konten yang di update telah memiliki izin resmi pemerintah. Dengan begitu,  ia bisa dijadikan sumber referensi online terkuat. Karena buku-buku dan informasi yang ada di sini tentunya sama persis dengan yang ada di perpustakaan aslinya.

5. Menambah Minat Membaca
Membaca tidak harus berada di ruang perpustakaan, membaca bisa kapan saja, membaca tidak perlu repot meminjam buku, Tentu hal ini akan menambah minat membaca bagi masyarakat. Selain mudah dan praktis, informasi yang dimiliki juga kuat, menambah wawasan, serta intelektualitas.

6. Mencerdaskan Masyarakat
Setelah minat baca sudah tumbuh dimasyarakat. Maka tidak menutup kemungkinan perpustakaan online ini memiliki kedudukan yang sejajar dengan sosial media di hati masyarakat. Bila masyarakat sudah membiasakan membaca, maka tujuan pembukaan UUD dalam rangka mencerdaskan kehidupan bangsa akan segera terealisasikan. Tujuan utama perpustakaan online ini adalah “Menciptakan negara yang maju, melalui masyarakat yang cerdas".

Namun diantara semua kelebihan dan manfaat itu, tak pelak membuat perpustakaan online ini jauh dari kekurangan. Ada beberapa masalah yang mungkin terjadi pada perpustakaan ini seperti Database Error (Dapat menyebabkan file-file buku tidak dapat diakses bahkan hilang), serangan Hacker (Terjadi bila keamanan pada sistem hostingnya lemah), dapat dijadikan target penyadapan oleh negara lain, akan muncul beberapa bug yang akan menganggu kinerja, tidak tersedia dalam bentuk aplikasi, mematikan pekerjaan bagi pihak-pihak yang bekerja di perpustakaan asli, kurangnya publikasi sehingga tidak semua lapisan masyarakat tahu akan hal ini.

Dengan adanya perputakaan online ini membaca buku pun akan semakin seru, sudah saatnya siswa maupun masyarakat indonesia dikenalkan dengan tekhnologi yang satu ini, demi menunjang minat baca dan menciptakan generasi-generasi penerus bangsa yang memiliki intelektual dan integritas tinggi.


Penulis:
Yuda Fajaka
Mahasiswa Pascasarjana 
Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka (UHAMKA)
Jakarta


Share this:

Post a Comment

Salam, Pemuda!
Saatnya yang Muda yang Bicara!


Terima kasih telah berkunjung, silakan berkomentar :)

*Segala hal yang berkaitan dengan tulisan dalam website ini sepenuhnya menjadi tanggung jawab penulis tersebut sesuai yang tertera di bagian awal atau akhir tulisan.

________

// MudaBicara is one of Youth Community or Non-Profit Organization in Indonesia. We strive to provide a place for young people to voice ideas and literary works //

 
Copyright © MudaBicara! - Youth Community | Designed by OddThemes